Ciri-ciri Wajah Rusak Akibat Cream dan Cara Mengatasinya

Insyira

Ciri-ciri wajah rusak akibat cream

Jika kamu mencari informasi tentang ciri-ciri wajah rusak akibat cream, selamat kamu sedang berada di artikel yang tepat. Sebab di sini juga akan membahas tentang cara mengatasi wajah rusak karena cream. Seperti apa? Silakan simak baik-baik penjelasannya.

Ciri-ciri wajah rusak akibat cream

Ciri-ciri wajah rusak akibat cream

Sudah menjadi hal yang cukup sering, kejadian wajah rusak akibat cream. Hal tersebut terjadi biasanya pada wanita yang baru saja menggunakan produk kosmetik abal-abal. Memang pada kenyataannya banyak sekali produk yang bikin penasaran, misalnya yang memberikan khasiat secara instan. Namun siapa sangka, kalo ternyata malah memberikan hal negatif seperti berikut ini.

Muncul ruam

Penggunaan produk kosmetik yang mengandung merkuri secara berlebihan dapat memicu munculnya ruam di area wajah. Ruam tersebut juga biasanya akan muncul bersama rasa gatal dan perubahan warna pada kulit yang menjadi agak kemerahan.

Kulit mengalami iritasi

Salah satu hal yang paling mengerikan akibat pemakaian cream yang tidak sesuai adalah kulit mengalami iritasi. Umumnya hal tersebut akan datang bersamaan dengan rasa gatal dan panas di area wajah. Selain itu, kulit wajah juga akan terus memburuk bila terlalu lama berada di luar ruangan yang banyak polusi dan paparan sinar matahari berlebih.

Mati rasa di bagian bibir, tangan, dan kaki

Banyak sekali produk kecantikan yang mengandung eksposur, zat tersebut sangat berbahaya bagi kulit jika penggunaannya terlalu banyak. Beberapa dampak dari zat tersebut yakni berkurangnya kemampuan saraf untuk merespons, terutama pada bagian bibir, lengan, dan kaki.

Jaringan parut tak kunjung hilang

Ciri-ciri wajah rusak akibat cream selanjutnya yaitu munculnya jaringan parut, bahkan jaringan tersebut juga tak kunjung hilang, Jaringan parut merupakan proses penyembuhan luka pada kulit yang mengalami masalah. Hal ini dapat terjadi akibat adanya kontaminasi merkuri pada kulit.

Perubahan warna pada kaki dan tangan

Ciri berikutnya ini biasanya terjadi pada anak. Beberapa yang dapat mereka alami adalah berubahnya warna kulit menjadi merah muda pada bagian kaki dan tangan. Bahkan, lebih buruknya akan membuat kesehatan anak terganggu, seperti timbulnya penyakit gusi, rasa haus berlebih, dan meningkatnya tekanan darah.

Kulit terkelupas

Kamu perlu berhati-hati bila ingin menggunakan produk kosmetik pada anak dan bayi. Karena produk berbahaya dapat berakibat buruk pada kulitnya. Salah satu yang dapat terjadi yaitu kulitnya mengelupas, hal ini terjadi karena adanya kontaminasi merkuri yang berlebihan.

Merasa gatal dan perih

Seperti yang banyak orang ketahui, bahwa bila kulit wajah rusak akan menimbulkan efek gatal dan perih. Hal tersebut sangat wajar, terutama bila baru saja menggunakan produk dengan merkuri berlebih. Umumnya ini akan sangat mudah terjadi pada pemilik kulit sensitif, gejala yang timbul akan mirip tampak seperti alergi.

Warna kulit berubah

Sudah pasti jika kamu menggunakan cream maka akan mengubah warna pada kulit. Namun, sayangnya tidak semua sesuai dengan yang kita harapkan. Mungkin saja benar kulit bisa jadi putih secara instan, tapi bisa juga jadi menimbulkan warna-warna baru yang tidak kamu inginkan.

Cara mengatasi wajah rusak akibat cream

Cara mengatasi wajah rusak akibat cream

Setelah kamu sudah mengetahui ciri-ciri wajah rusak akibat cream, sekarang kamu dapat menyimpulkan bahwa kulit kamu benar rusak atau tidak. Apabila benar rusak, maka kamu bisa mengatasinya dengan beberapa cara berikut ini.

Berhenti menggunakannya

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah berhenti menggunanya, terutama produk yang mempunyai bahan aktif. Dengan berhenti menggunakannya, ini akan membuat kulit mengatur ulang fungsinya. Untuk hasil yang maksimal, tetap gunakan produk skincare yang mengandung ceramide dan hyaluronic acid.

Konsumsi suplemen

Selain daripada yang telah disebutkan sebelumnya. Kamu juga mungkin perlu mengonsumsi suplemen untuk membantu menghilangkan racun dari tubuh. Beberapa rekomendasi suplemen tersebut yakni Glutathione yang dipercaya bisa melindungi sel dari kerusakan oksidatif yang diakibatkan oleh logam berat. Pektin jeruk yang mampu menurunkan toksisitas logam berat hingga 74 persen. Asam alfa-lipoat yang memperbarui antioksidan lain dalam tubuh dan membantu mengurangi logam di tubuh.

Detoksifikasi

Memang sih tubuh dapat mengeluarkan racun dengan sendirinya. Tetapi, ada baiknya kamu juga harus membantu proses pengeluaran tersebut. Agar detoksifikasi berjalan lebih baik, kamu bisa makan makanan seperti teh hijau, spirulina, tomat, kari, lemon, bawang putih, blueberry, ketumbar, dan brokoli.

Terapi khelasi

Cara instan yang dapat kamu lakukan adalah dengan terapi khelasi. Metode utama dalam terapi ini adalah dengan memasukkan obat melalui tabung intravena ke area lengan, atau juga ada yang dalam bentuk pil. Kemudian ketika itu selesai, obat akan menempel pada logam, yang pada akhirnya tubuh akan mengeluarkan zat-zat tersebut melalui urine.

Konsultasi dengan dokter

Cara terakhir yang paling ampuh dan terpercaya adalah pergi ke dokter. Karena dokter akan memeriksa dengan alat-alat canggih mereka, untuk mengetahui segala sesuatu secara spesifik. Dengan begitu, dokter akan memberikan penanganan yang sesuai dengan apa yang terjadi. Namun, sebelum pergi ke sana, kamu juga dapat berkonsultasi terlebih dahulu.

Bagikan:

Tags

Insyira

Lulusan S1 dengan jurusan Sarjana Sosial yang sangat suka membaca dan menulis, oleh karena itu saya memilih jalan hidup untuk menjadi seorang Blogger, semoga karya saya dapat bermanfaat.

Tinggalkan komentar